Bidang-bidang akuntansi antara lain :
1. Akuntansi Keuangan.
Disebut juga akuntansi umum, bidang kegiatan akuntansi keungan ini berhubungan dengan transaksi keuangan khusus yang menyangkut perubahan aktiva, kewajiban, dan ekuitas perusahaan.
Tujuan dari kegiatan ini adalah menyediakan ikhtisar data transaksi keuangan yang dilakukan dalam suatu periode tertentu, dan di susun dalam bentuk laporan keuangan.2. Akuntansi Biaya.
Adalah bidang akuntansi yang berhubungan dengan transaksi keuangan khusus yang menyangkut biaya. Dalam arti sempit, kegiatan akuntansi biaya berhubungan dengan transaksi keuangan khusus yang menyangkut biaya pengolahan bahan baku menjadi produk jadi yang siap di jual.
Tujuan kegiatannya adalah menyediakan laporan biaya produksi untuk memenuhi kepentingan managemen atau intern perusahaan.3. Akuntansi Managemen.
Bidang kegiatan akuntansi managemen berhubungan dengan pengumpulan dan pengolahan data biaya, khususnya data biaya yang relevan dengan keputusan yang akan di ambil managemen, baik dalam kegiatan operasi sehari hari maupun untuk keputusan yang khusus.
Tujuannya yaitu membantu managemen baik tingkat atas maupun tingkat menegah.4. Akuntansi Perpajakan.
Bidang akuntansi perpajakan berhubungan dengan penerapan paeraturan perpajakan.
Tujuannya adalah membantu managemen dalam memenuhi peraturan perpajakan yang berlaku sehubungan dengan kegiatan usah perusahaan dan menentukan piihan transaksi yang menguntungkan dalam kaitan dengan penerapan peraturan perpajakan.5. Akuntansi Anggaran.
Bidang akuntansi anggaran berhubungan dengan pengumpulan data masa lalu yang diinformasikan dalam laporan akuntansi.
Tujuanya yaitu menetapkan rencana untuk mencapai suatu sasaran, misalnya sasaran penjualan dan laba.6. Akuntansi Pemeriksaan.
Bidang akuntansi pemeriksaan berhubungan dengan aktivitas jas pemeriksaan akuntansi untuk memenuhi kepentingan pihak-pihak yang memerlukan. Pemeriksaan dilakukan teerhadap laporan keuangan secara independent.
Tujuanya yaitu menguji atau menilai tingkat kelayakan laporan keuangan.
Nah itu lah penjelasan dari saya tentang bidang-bidang akuntansi guys. Semoga bermanfaat ya...
Sumber : Akuntansi SMK seri A.
0 komentar:
Posting Komentar